Sunday, April 20, 2014

Catatan Indigo

Judul: CATATAN INDIGO

Penulis: Nony Nurbasith
Penerbit: mediakita
Tebal: 146 halaman
Cetakan I, 2014
ISBN: 978-979-794-446-9
Harga: Rp 36.000 (BukaBuku)

------------------------------------------------------------------------------
Sinopsis:
Sulit membayangkan, ketika ratusan makhluk berwujud tak ideal menampakkan diri. Mengganggu kenyamanan untuk beraktivitas seperti layaknya orang lain. Terlebih, ketika semua ini bukan ilusi belaka,wajah-wajah mengerikan dan menyeramkan benar-benar hadiah di setiap waktu.

Kisah tentang seorang anak indigo yang harus bertemu dengan makhluk halus. Berdasarkan kisah nyata, mengajak pembaca untuk mengalami bersama dalam menghadapi berbagai keusilan makhluk tak kasatmata itu. Ketika mereka berkata "Kami pernah nyata".

Review:
Setelah membaca cukup banyak novel dengan genre horor, aku jadi lebih 'melek' cerita horor. Jelas aja waktu baca Catatan Indigo ini, aku nggak bisa berhenti membanding-bandingkannya dengan novel-novel horor yang pernah kubaca. Pengarang baru dan penerbit baru. Sama sekali belum ada gambaran deh bakal sebagus apa novel ini.

Sunday, April 13, 2014

Happy Birthday BBI!


Wah, nggak terasa sudah hari H-nya ultah Bebi :) Yayyy!! *throwingconfetti*
Nggak terasa juga sudah setahun aku bersama Bebi dan blogger lainnya. Terima kasih buat info-info buku yang super menarik. Terima kasih buat gratisan bukunya. Terima kasih sudah membuka jalan buat kerja sama dengan penerbit. Terima kasih buat monthly meme yang keren-keren. Sayang banget sekarang nggak bisa rajin ngikutin satu-satu. I totally can't thank you enough, Beb.

Dari beberapa komentar yang masuk, banyak yang bilang review-ku dikit banget ya *hiks* That's unfortunately the truth, guys. Aku memang masih menyempatkan waktu buat membaca buku, apalagi buku dari penerbit yang harus segera di-review. Tapi my part-time job is taking almost entirely my whole life. Menyeimbangkan pekerjaan, kewajiban (kuliah), dan hobby ternyata sangat nggak gampang. Yah, tapi aku bersyukur sih masih sempet ikutan event besar ini :) Thanks ya buat yang sudah ikutan.

Tanpa perlu basa-basi lagi, congratulation to: SANDERS LIE
Pemenang dipilih dengan bantuan random.org ya :) Keputusan nggak bisa diganggu gugat.

Eits, ada lagi nih! Happy anniversary to this blog! Sebenernya sih 11 April kemarin, but it's okay. Aku memang baru inget sekarang kok. Nah, maka dari itu, ada hadiah tambahan nih. Pemenang aku pilih berdasarkan entry yang paling banyak yaa... I appreciate everyone yang udah bela-belain kembali ke blog ini tiap harinya just to put an entry. Makasih banyaaak... I'm nothing without you! Dan pemenangnya adalah.....*drumrolls*...... F.J. Ismarianto. Kamu berhak memilih satu (atau lebih) buku senilai tidak lebih dari Rp 75.000,-

Para pemenang silahkan mengirim e-mail konfirmasi berisi data diri untuk pengiriman hadiah (nama terang, alamat lengkap, dan no. telp) serta buku pilihan jika ada perubahan :) Konfirmasi ditunggu sampai 1x24 jam or I'll pick another winner. Have a good day! x